KENALILAH MANFAAT DARI KUNYIT PUTIH
Salah satu jenis rempah yang sangat sering digunakan sebagai salah satu manfaat untuk kesehatan adalah kunyit. Pada umumnya, yang akan terlintas ketika sedang membahas kunyit pastinya akan berfikir warna kekuningan atau orange. Tapi jangan salah, ternyata juga ada kunyit putih yang tidak kalah melimpah pada kunyit kuning. Dalamk bahasa ilmiahm kunyit kuning disebut dengan Curcuma longa sedangkan untuk kunyit putih ini disebut dengan Curcuma zedoari. Jenis rempah ini ditemukan di negara Asia Tenggara pada ribuan tahun lalu. Bahkan kunyit juga sering dijadikan sebagai salah satu komposisi pada pengobatan trandisonal di berbagai negara.
Lalu apakah perbedaan dari kunyit kuning dengan kunyit putih?
Pada kunyit kuning juga sering digunakan untuk sebagai bumpu penyedap pada berbagai masakan. Kandungan utama pada kunyit kuning adalah demethoxycurcumin, bisdemethoxycurcumin dan curcumin dan semua kandungan tersebut merupakan antioksidan yang berfungsi menangkal radikal bebas, kunyit kuning juga dapat membuat aroma begitu khas. Sementara untuk kunyit putih tentunya memiliki warna yang lebih pucat dibandingkan dengan kunyit kuning. Rasa pada kunyit putih juga sedikit pahit karena mengandung banyak khasiat seperti curcumin, arabin, furanodiene, zedorone, curzeone serta kandungan lainnya. Ciri khas untuk membedakan keduanya yaitu ketika sudah matang maka warnanya akan berubah menjadi kecokelatan.
Yang kita ketahui pastinya yang selalu menjadi sorotan dan lebih banyak meberikan manfaat yaitu kunyit kuning, sekarang kita akan membahas beberapa manfaat dari kunyit putih seperti :
1. Dipercaya dapat Menangkal bakteri
2. Pereda nyeri dan anti-peradangan
3. Antioksidan dan mengurangi alergi
4. Mencegah terjadinya penyakit kanker
5. Mengatasi gangguan tukak lambung
6. Mengendalikan kolesterol
7. Menangkal parasit
Setelah kita mengetahui beberapa manfaat kunyit putih seperti diatas, pastinya kalian ingin segera mengkonsumsinya karena manfaat kunyit putih ini sangat baik dikonsumsi untuk kesehatan tubuh. Tapi, untuk ibu hamil yang ingin mencoba mengkonsumsi sebaiknya berkonsultasi terlebih dahulu ke dokter agar tidak terjadi hal yang menggangu kesehatan pada janin nantinya dan menyebabkan efek samping pada ibu yang sedang mengandung.